• Dispenser Berbicara Untuk Penyandang Disabilitas Tunanetra Hasil Inovasi Mahasiswa KOMPOR UPI


    Tampak dispenser berbicara pada acara uji coba di SLB Negeri A Kota Bandung
    Disabilitas Tunanetra merupakan manusia yang mempunyai kekurangan dalam pengelihatan. Low vision, dan total merupakan istilah bagi penyandang disabilitas tunanetra, low vision merupakan penyandang yang masih memiliki sisa pengelihatan, sedangkan total merupakan penyandang yang tidak memiliki kemampuan melihat samasekali. Data statistik tahun 2012 dari kementrian kesehatan RI mencatat bahwa Indonesia mempunyai sekitar 1.700.000 penyandang disabilitas tunanetra, sekitar 85.000 nya merupakan penduduk Provinsi Jawa Barat. 
    KOMPOR UPI  (Komunitas Mahasiswa Penggemar Otomasi dan Robotika Universitas Pendidikan Indonesia) merupakan organisasi yang bergerak di bidang otomasi dan robotika, dengan salahsatu misinya untuk mensejahterakan dan memakmurkan masyarakat dengan teknologi. Berawal dari observasi yang dilakukan terkait kesulitan penyandang tunanetra dalam melakukan aktivitias sehari harinya di SLB Negeri A Kota Bandung, kami memcoba untuk membantu dalam individual living mereka salahsatunya dalam menakar air. Penyadang  tuna netra mengalami kesulitan dalam menakar air, hanya mengandalkan insting dalam menentukan takaran air yang mereka perlukan, contohnya untuk membuat kopi, teh, bahkan memasak. Bahkan mereka perlu bantuan orang normal untuk melakukan hal ini.
    Dispenser berbicara merupakan hasil inovasi tim PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) KOMPOR UPI dimana fungsi dispenser berbicara ini untuk memudahkan penyandang disabilitas tunanetra dalam menakar air. Mempunyai enam tombol takaran air, tiga tombol untuk air panas dan tiga tombol untuk air dingin masing masing tombol mempunyai fungsinya, tombol pertama untuk ukuran 50 ml, tombol kedua untuk 100 ml, dan tombol ketiga untuk 250 ml air. Tiga tombol yang berada di sisi kanan merupakan ukuran untuk air dingin, dan tombol di sisi kiri untuk air panas. Dispenser berbicara ini mengeluarkan indikator suara ketika dinyalakan, dan ketika menekan tombol ukuran air, sehingga penyandang tuna netra dapat mengetahui berapa ukuran air yang telah keluar dari dispenser berbicara ini.

    Tampak siswa penyandang tunanetra yang mencoba dispenser berbicara di SLB Negeri A Kota Bandung
    Dispenser berbicara didesain dan di inovasi khusus sehingga ramah bagi penyandang disabilitas tunanetra. Telah dilakukan uji coba alat ini di SLB Negeri A Kota Bandung untuk mengetest performa dari alat yang telah di inovasi ini, dengan respon yang sangat antusias dari pihak guru dan pelajar di slb tersebut, karena belum adanya alat penakar air (dispenser) yang ramah bagi penyandang disabilitas tunanetra. Rencana kedepannya hasil inovasi ini akan di abdikan dan dihibahkan oleh KOMPOR UPI ke SLB yang membutuhkan, sebagai perwujudan dari tridharma perguruan tinggi. @komporupi www.komporupi.org
                                                                                 Review Dispenser Berbicara
  • 0 comments:

    Posting Komentar

    Diberdayakan oleh Blogger.

    Cari Blog Ini

    ADDRESS

    Jl. Dr. Setiabudhi No.229 Sekretariat KOMPOR UPI (Samping Lapang Softball) Bandung, Jawa Barat, Indonesia

    EMAIL

    kompor@upi.edu

    MOBILE

    +62 81387229330 (WA)
    +62 83822089228